Peningkatan Kemampuan Koneksi Matematis Melalui Pembelajaran Berbasis Masalah pada Siswa Kelas V SD di SDII Luqman AI Hakim Kecamatan Batu Aji

Ahti, Helmi Ihwatun (2018) Peningkatan Kemampuan Koneksi Matematis Melalui Pembelajaran Berbasis Masalah pada Siswa Kelas V SD di SDII Luqman AI Hakim Kecamatan Batu Aji. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43510.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) menganalisis perbedaan kemampuan koneksi matematis (awal) antara siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; (2) menganalisis pencapaian kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; dan (3) menganalisis peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode kuasi-eksperimen. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 5 SD Luqman AI Hakim pada Tahun Ajaran 2017/2018. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa V-B sebagai kelas eksperimen dan siswa V-D sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) tidak ada perbedaan kemampuan koneksi matematis (awal) antara siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; (2) pencapaian kemampuan koneksi matematis yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional; dan (3) peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran berbasis masalah lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43510.pdf
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Berbasis Masalah, Kemampuan Koneksi Matematis, Problem Based Learning, Mathematical Connection Ability
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 370 Education (Pendidikan)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 370.7 Research and Statistical Methods (Metode Riset Penelitian Pendidikan)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371 Educational Institutions, Schools and Their Activities (Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.07 Religious Schools (Sekolah Keagamaan)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 372.2 Elementary School (Sekolah Dasar, SD)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Dasar
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 24 May 2019 08:13
Last Modified: 24 May 2019 08:13
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8475

Actions (login required)

View Item View Item