Pengembangan Tutorial Online Pendidikan IPS (PSOS4101) Menggunakan Model Siklus Belajar (Learning Cycle) di Universitas Terbuka

Farisi, Mohammad Imam and Malik, Abdul (2013) Pengembangan Tutorial Online Pendidikan IPS (PSOS4101) Menggunakan Model Siklus Belajar (Learning Cycle) di Universitas Terbuka. Project Report. Universitas Terbuka, Jakarta.

[img]
Preview
Text
2013_123.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tujuan jangka panjang penelitian adalah meningkatkan kualitas iklim pembelajaran melalui pengembangan berbagai desain tutorial online (tuton) berdasarkan model-model pembelajaran yang akomodatif untuk digunakan dalam konteks pembelajaran jarak jauh berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK), khususnya internet / Web ; dan mampu meredusi rendahnya tingkat kemandirian belajar mahasiswa Universitas Terbuka. Target khusus yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah menghasilkan sebuah produk pengembangan berupa desain tuton Pendidikan Ilmu Pendidikan Sosial (PSOS4101) bagi mahasiswa S-1 jurusan Pendidikan Ilmu Pendidikan Sosial Universitas Terbuka. Desain tuton mencakup sintaks, materi inisiasi, tugas-tugas, dan aktivitas tuton menggunakan model siklus belajar pola lima siklus (5E Learning Cycle) yang dikembangkan oleh Bybee. Pengembangan desain tuton dilakukan secara bertahap dalam satu tahun (2013) menggunakan prosedur penelitian dan pengembangan (research and development) yang sudah dimodifikasi oleh Thiagarajan, Semmel, dan Semmel (1974), meliputi empat tahapan pengembangan (Four-D Model), yaitu Define, Design, Develop, dan Disseminate. Pada tahap define, data dikumpulkan dengan teknik pemetaan (mapping technique) menggunakan “Lembar Pemetaan” (mapping sheet). Pada tahap design, desain produk pengembangan dikembangkan berdasarkan hasil pemetaan yang sudah dilakukan pada tahap define. Pada tahap developing, dilakukan pengembangan dan uji produk desain tuton dalam 2 tahap. Tahap 1: uji/validasi kualitas oleh para ahli terhadap PP-0 oleh 2 ahli desain instruksional, 3 ahli materi, dan satu orang ahli evaluasi. Hasilnya digunakan untuk mengembangkan produk pengembangan 1 (PP-1). Tahap-2, uji-coba PP-1 dalam satu periode tuton (@ 8 minggu) oleh mahasiswa peserta tuton, supervisor tuton, dan peneliti sebagai Tutor. Hasilnya digunakan untuk mengembangkan PP-2. Uji-validasi tahap 1 dan 2 menggunakan teknik validasi (validation technique) dengan instrumen “Lembar Uji/Validasi” (validation sheet). Tahap disseminate dilakukan penyebarluasan atau promosi PP-2 melalui forum seminar di UPBJJ-UT Surabaya, sekaligus dilakukan evaluasi menggunakan “Lembar Evaluasi”. Seluruh data hasil pengembangan dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil uji-validasi pakar menunjukkan bahwa desain tuton (PP-0) dipandang “sesuai” (100%) dengan karakteristik peserta tuton, tujuan atau kompetensi PIPS, struktur dan konten tugas-tugas dan aktivitas tuton. Sintaks desain tuton secara umum juga dinilai “bagus” (65.56%) dan dapat digunakan, demikian pula seluruh desain tuton—bahan inisiasi, diskusi, dan tugas tutorial—dinilai “bagus” (68,75%). Sebanyak 49,4% mahasiswa pengguna desain tuton (PP-1) juga menilai ”bagus”. Hasil uji coba desain terhadap 21 peserta tuton secara kuantitatif menunjukkan hasil ‘kurang efektif’ meningkatkan aktivitas-partisipasi mahasiswa, baik dalam ‘partisipasi-pasif’ (40,63%), partisipasi-aktif’ (9,82%), maupun jumlah penerimaan tugas-tugas tuton (38,09%). Namun secara kualitatif, proses dan konten tanya-jawab dan diskusi baik, dan interaktif; tingkat ketepatan waktu penyelesaian tugas-tugas tuton juga ‘baik’ (72,23%); demikian pula kualitas penyelesaian tugas-tugas tuton secara umum ’baik’, dengan rerata skor kumulatif 68,65. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap rendahnya tingkat aktivitas-partisipasi ‘aktif atau aktif’, dan penyelesaian tugas-tugas tuton adalah: (2) keterbatasan waktu akses, dilihat dari jumlah mahasiswa, frekwensi, lama/durasi, dan waktu akses; dan (2) kendala teknis, terkait dengan biaya, fasilitas, dan jaringan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Additional Information (ID): 2013_123
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Online
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu)
Divisions: Thesis,Disertasi & Penelitian > Penelitian
Depositing User: Praba UT
Date Deposited: 09 Nov 2016 01:20
Last Modified: 07 Feb 2019 03:46
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/5942

Actions (login required)

View Item View Item