Pengaruh Penggunaan Media Papan Gabus Grafik Linear melalui Model Direct Instruction terhadap Motivasi dan hasil Belajar Siswa dalam Pembelajaran Persamaan Garis Lurus pada Kelas VIII MTsN Wawo Kabupaten Bima

Muhdar, (2013) Pengaruh Penggunaan Media Papan Gabus Grafik Linear melalui Model Direct Instruction terhadap Motivasi dan hasil Belajar Siswa dalam Pembelajaran Persamaan Garis Lurus pada Kelas VIII MTsN Wawo Kabupaten Bima. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
42772.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (9MB) | Preview

Abstract

Karya tulis ini merupakan hasil sebuah penelitian eksperimen tentang efektifitas media Papan Gabus Graftk Linear (PG2L) terhadap motivasi dan hasil belajar matematika pada materi persamaan garis lurus. Desain penelitian menggunakan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pengukuran motivasi belajar menggunakan instrumen angket motivasi belajar dan pengukuran hasil belajar menggunakan tes hasil belajar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media PG2L melalui model direct instruction berpengaruh positif terhadap motivasi dan hasil belajar matematika khususnya pada materi persamaan garis lurus. Hal ini ditunjukkan oleh rata-rata motivasi bela jar kelas eksperimen adalah 85,16 dan motivasi rata-rata kelas kontrol adalah 77,15. Klasifikasi persentase tingkat motivasi bela jar pada kelas eksperimen adalah sangat tinggi: 39,39 %, tinggi: 45,45 %, rendah: 6,06 %,sangat rendah: 9,09 %. Klasiftkasi tingkat motivasi belajar pada kelas kontrol adalah sangat tinggi: 8,82 %, tinggi: 17,65 %, rendah: 35,29% dan sangat rendah:38,24 %. Berdasarkan analisis gain hasil belajar antara pretes dan postes pada kelas eksperimen diperoleh gain rata-rata temormalisasi 0,62 dan pada kelas kontrol diperoleh rata-rata gain ternormalisasi 0,46. Perbedaan rata - rata motivasi belajar dan gain rata-rata hasil belajar matematika antara kelas eksperimen dan kelas kontrol diuji menggunakan rumus uji t. Hasil analisis uji t (Ievene's test) terhadap perbedaan motivasi belajar diperoleh nilai sign (2-tailed): 0,00 dimana 0,00 < 0,05 sehingga diperoleh hasil kesimpulan terdapat perbedaan motivasi belajar yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil analisis uji t terhadap hasil belajar matematika antara kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh nilai sign. (2-tailed) yakni 0,00 dimana 0,00 < 0,05 diperoleh kesimpulan terdapat perbedaan hasil belajar yang signiftkan antara kelas yang menggunakan media PG2L melalui model direct instruction (kelas eksperimen) dengan kelas yang hanya menerapkan model direct instruction (kelas kontrol).

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 42772.pdf
Uncontrolled Keywords: media, cork board linear graph, direct instruction, motivation,learning outcomes, the straight-line equation, media, papan gabus graftk linear, direct instruction,motivasi, basil belajar, persamaan garis lurus
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Matematika
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 14 Dec 2017 02:17
Last Modified: 19 Feb 2019 02:43
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/7111

Actions (login required)

View Item View Item