Pengaruh Servant Leadership Dan Spiritualitas Di Tempat Kerja Terhadap Keinginan Pindah Kerja Di Mediasi Oleh Work Engagement Para Amil Generasi Y Di Organisasi Pengelola Zakat

Runikasari, Rr Septiana (2018) Pengaruh Servant Leadership Dan Spiritualitas Di Tempat Kerja Terhadap Keinginan Pindah Kerja Di Mediasi Oleh Work Engagement Para Amil Generasi Y Di Organisasi Pengelola Zakat. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43552.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (9MB)

Abstract

Pekerja usia muda/ Generasi Y menjadi pilihan untuk direkrut sebagai Amil karena tuntutan mobilitas kegiatan organisasi yang tinggi dan waktu kerja yang tidak menentu. Pada organisasi berskala kecil, fenomena pengunduran diri para Amil menjadi sangat mempengaruhi kelancaran kegiatan operasional. Keinginan Pindah Kerja pada para Amil dipengaruhi faktor individu dan organisasi seperti peran pemimpin dan iklim kerja. Penelitian ini ingin menyelidiki pengaruh Servant Leadership dan Spiritualitas di Tempat Kerja terhadap Keinginan Pindah Kerja dimediasi oleh Work Engagement. Sampel penelitian adalah 184 orang Amil muda dari berbagai Organisasi Pengelola Zakat/Lembaga Amil Zakat di Indonesia. Variabel terikat dari penelitian ini adalah Keinginan Pindah Kerja. Sementara itu variabel bebasnya adalah Servant Leadership dan Spiritualitas di tempat kerja, serta Work Engagement sebagai variabel yang memediasi. Dengan analisis SEM PLS berbasis varians, menunjukkan tidak ada pengaruh langsung yang signifikan dari Servant Leadership terhadap keinginan Pindah Kerja, namun ada pengaruh positif yang cukup signifikan dari Servant Leadership terhadap Work Engagement. Sementara Work Engagement berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Keinginan Pindah Kerja. Hasil lain menunjukkan ada pengaruh langsung negatif yang signifikan dari Spiritualitas di Tempat Kerja terhadap Keinginan Pindah Kerja, dan pengaruh positif yang signifikan dari Spiritualitas di Tempat Kerja terhadap Work Engagement. Pada akhirnya, ada pengaruh tidak langsung yang cukup signifikan dari Servant Leadership dan Spiritualitas di Tempat Kerja terhadap Keinginan Pindah Kerja dimediasi oleh Work Engagement. Penelitian lanjutan dengan jumlah sampel yang lebih besar akan dapat memperkuat hasil. Selanjutnya organisasi pengelola zakat dapat mengembangkan Servant Leadership, membangun iklim kerja yang mendukung Spiritualitas di Tempat Keira dan Work Engagement.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43552.pdf
Uncontrolled Keywords: Keinginan Pindah Kerja, Servant Leadership, Spiritualitas di Tempat Kerja, Work Engagement, Turnover Intention, Servant Leadership, Workplace Spirituality.
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150-159 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa)
100 Philosophy and Psychology > 150-159 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 158.26 Interpersonal Relations with Works Associates (Hubungan Individu dengan Rekan Kerja)
300 Social Science > 330-339 Economics (Ilmu Ekonomi) > 331.11 Labor Force, Employee (Angkatan Kerja)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.1 Organizations (Manajemen Organisasi)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3 Personnel Management (Manajemen Personalia, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen SDM
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 03 May 2019 07:40
Last Modified: 24 May 2019 06:42
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8285

Actions (login required)

View Item View Item