Pengaruh Kepemimpinan, Kedisiplinan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Kecamatan Raba Kota Bima

Yulianingsih, (2018) Pengaruh Kepemimpinan, Kedisiplinan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Kecamatan Raba Kota Bima. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43625.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Sumber daya manusia merupakan salah satu faktor terpenting dalam sebuah organisasi yang memiliki fungsi sebagai penggerak faktor-faktor yang lainnya. Organisasi dituntut untuk mengelola dan mengoptimalkan peran dan fungsi sumber daya manusianya. Berbagai faktor pendukung dan penghambat dalam upaya pencapaian kinerja pegawai yang maksimal harus menjadi perhatian bagi pimpinan organisasi. Kantor Kecamatan Raba Kota Bima merupakan salah satu kantor pemerintahan yang secara administratif terletak di wilayah Kecamatan Raba. Sebagai bagian dari perangkat daerah. maka salah satu tugas yang melekat di Kantor Kecamatan Raba adalah memberikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat. Penelitian ini mendeskripsikan berbagai faktor yang diduga mampu mempengaruhi kinerja pegawai. Faktor-faktor yang digunakan dalam penelitian ini adalah kepemimpinan, kedisiplinan dan lingkungan kerja yang diduga berpengaruh terhadap kinerja pegawai kantor Kecamatan Raba Kota Bima. Untuk mengetahui pengaruh dari masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikat akan digunakan Analisis regresi linier berganda. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini ditentukan sebanyak 32 orang dari jumlah keseluruhan pegawai yang ada di Kantor Kecamatan Raba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan koefisien regresi 0,325. Variabel kedisiplinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan koefisien regresi 0,544. Variabel lingkungan kerja juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan koefisien regresi 0,479. Secara simultan tiga variabel bebas, kepemimpinan, kedisiplinan dan lingkungan kerja secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel kinerja pegawai. Dilihat dari nilai koefisien determinasi (R2) yang didapatkan dari penelitian ini sebesar 0,769. Artinya, variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kepemimpinan, kedisiplinan dan lingkungan kerja mempengaruhi variabel dependen yaitu kinerja pegawai sebesar 76,9%. Sisanya. 23,1% dipengaruhi oleh variabel lain di luar dari penelitian.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43625.pdf
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan, Kedisiplinan. Lingkungan Kerja. Kinerja Pegawai, Leadership, Discipline, Work Environment, Employee Performance.
Subjects: 600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 651.3 Office Management (Manajemen Kantor, Manajemen Perkantoran)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 658.3 Personnel Management (Manajemen Personalia, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM)
600 Technology and Applied Sciences > 650-659 Management and Auxiliary Service (Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan) > 659.3125 Performance Analysis (Analisis Kinerja, Evaluasi Kinerja)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Manajemen SDM
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 27 May 2019 07:24
Last Modified: 27 May 2019 07:24
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8496

Actions (login required)

View Item View Item