Analisis Kebijakan Pengelolaan Data Siswa di Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang

Peggang, Rafael (2011) Analisis Kebijakan Pengelolaan Data Siswa di Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img]
Preview
Text
40921.pdf

Download (13MB) | Preview

Abstract

Permasalahan dalam penyelenggaraan pelayanan pendidikan di Kabupaten Sintang adalah manajemen pendidikan yang belum berjalan dengan baik, efektif dan efisien. Salah satu indikasi dari hal tersebut adaIah belum tertibnya pengelolaan data siswa di sekolah. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tata cara pengelolaan data siswa dan faktor-faktor yang mempengaruhi pengelolaan data tersebut khususnya di Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong Kecamatan Tempunak. Penelitian ini pada dasarnya adaIah menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subyek penelitian sebagai informan kunci adalah: Kepala Cabang Dinas Pendidikan Kecamatan Sepauk- Tempunak. Subyek penelitian sebagai responden sebanyak 116 orang yang terdiri dari 1 orang Kepala Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong, 4 orang guru, 7 orang Pengurus Komite Sekolah dan orang tua/wali siswa sebanyak 104 orang. Untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini digunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis secara kualitatif. Dari hasil penelitian, dapat diketahui bahwa pengelolaan data siswa di Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong Kecamatan Tempunak yang seharusnya meliputi kegiatan pendaftaran siswa, seleksi siswa, penerimaan siswa, penempatan siswa, bimbingan belajar serta pengembangan dan mutasi, belum seluruhnya dapat dilaksanakan dengan baik. Kegiatan yang belum dapat dilaksanakan tersebut meliputi pendaftaran, seleksi, penempatan, dan bimbingan belajar berupa kegiatan ekstrakurikuler. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengelolaan data siswa pada Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong di Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang adalah ketersediaan alat kelengkapan data siswa, ketersediaan personil, ketersediaan ruangan tata usaha, ketersediaan anggaran, ketersedian sarana dan prasarana, kunjungan kelas, pertemuan pribadi, rapat sekolah, respek dan semangat dari seluruh pegawai serta kondisi geografi sekolah. Kegiatan pengelolaan data siswa di SDN Nomor 8 Pulau Mandong bertujuan untuk memastikan agar semua siswa yang ada di sekolah tersebut dapat memanfaatkan kesempatan dan fasilitas yang ada secara efektif dan efisien dalam kegiatan pembelajaran. Artinya setiap siswa memiliki hak yang sama dalam meggunakan fasilitas yang ada di sekolah untuk kepentingan pernbelajaran. Memperhatikan hasil penelitian sebagaimana diungkapkan di atas, Dinas Pendidikan Kabupaten Sintang khususnya Cabang Dinas Pendidikan Kecamatan Sepauk-Tempunak diharapkan dapat membuat kebijakan dalam pengelolaan data siswa, agar penyerahan akte kelahiran oleh orang tua/wali siswa menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi dalam kegiatan pendaftaran siswa baru di sekolah. Selain itu diharapkan pula agar lebih meningkatkan pengawasan terutama pada saat pendaftaran siswa baru, peningkatan pelaksanaan kunjungan kelas, pertemuan pribadi antara supervisor dengan guru, peningkatan sumber daya manusia secara kualitas maupun kuantitas serta pengadaan sarana dan prasarana pendidikan khususnya di Sekolah Dasar Negeri Nomor 8 Pulau Mandong.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 40921.pdf
Uncontrolled Keywords: policy of management of student data, kebijakan pengelolaan data siswa
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 372 Elementary Education (Pendidikan Dasar)
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: admin upload repo
Date Deposited: 04 Aug 2016 03:30
Last Modified: 04 Aug 2016 03:30
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/853

Actions (login required)

View Item View Item