Husnaeni, (2014) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Balajar Matematika Mahasiswa Program S1-Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Terbuka Di Kabupaten Kepulauan Selayar. Ikhtiyar: Jurnal Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Secara Aktual, 22 (1). pp. 31-39. ISSN 1412 – 8535
|
Text
L0019-22.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan hubungan atau pengaruh dari tingkat kesiapan belajar dan kualitas perilaku tutoring terhadap prestasi belajar matematika mahasiswa S1-PGSD UT di Kabupaten Kepulauan Selayar, baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri. Penelitian ini adalah Ex-Post Facto yang bersifat korelasional. Populasi penelitian ini adalah semua mahasiswa S1-PGSD UT di Kabupaten Kepulauan Selayar yang meregistrasi tahun 2009.2. Jumlah sampel 29 orang yang dijaring melalui metode Cluster Proportional Random Sampling. Data penelitian dikumpulkan melalui kuesioner dan dokumentasi lalu dianalisis dengan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan atau pengaruh yang positif tingkat kesiapan belajar dan kualitas perilaku tutoring baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri terhadap prestasi belajar matematika mahasiswa S1-PGSD UT di Kabupaten Kepulauan Selayar dengan koefisien determinasi ganda (R2) 0,918 pada taraf signifikansi α=0,05. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa 91,8% variansi total prestasi belajar matematika dapat dijelaskan oleh tingkat kesiapan belajar dan kualitas perilaku tutoring secara bersama-sama tanpa memperhitungkan variabel lain.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information (ID): | L0022-19.pdf |
Uncontrolled Keywords: | PGSD, matematika, prestasi belajar, dan mahasiswa |
Subjects: | 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu) 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 374.4 Distance Education (Pendidikan Jarak Jauh) 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 378.175 Distance Education (pendidikan jarak jauh) |
Divisions: | Koleksi Digital > Artikel Pendidikan Terbuka Jarak Jauh |
Depositing User: | CR Cherrie Rachman |
Date Deposited: | 18 Jun 2019 07:20 |
Last Modified: | 30 Apr 2020 05:07 |
URI: | http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8548 |
Actions (login required)
View Item |