Pengembangan Sikap Berwawasan Maritim dan Hasil Belajar Mahasiswa Universitas Terbuka melalui Pembelajaran Berbasis Masalah

Prastiti, Tri Dyah (2017) Pengembangan Sikap Berwawasan Maritim dan Hasil Belajar Mahasiswa Universitas Terbuka melalui Pembelajaran Berbasis Masalah. In: Seminar Nasional Matematika IndoMS Wilayah Sulawesi 2017: "Peranan Matematika, Statistika, Ilmu Komputer dan Pendidikan Matematika dalam Memahami Sains, Teknologi, dan Budaya Maritim", 11-12 juli 2017, FMIPA Universitas Hasanuddin.

[img]
Preview
Text
L0068-19.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan utama mahasiswa belajar matematika adalah memiliki hasil belajar yang tinggi dan sikap-sikap positif.Salah satu metode belajar yang dapat membantu mahasiswa untuk mencapai tujuan tersebut adalah Pembelajaran Berbasis Masalah. Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan sikap-sikap positif berwawasan maritim dan hasil belajar mahasiswa Universitas Terbuka melalui Pembelajaran Berbasis Masalah pada mata kuliah Matematika. Subjek penelitiannya adalah 62 mahasiswa Universitas Terbuka kelompok belajar Sidoarjo. Instrumen penelitiannya adalah perangkat tutorial, lembar pengamatan aktivitas mahasiswa, dan angket respons mahasiswa. Perangkat tersebut terdiri dari Rancangan Aktivitas Tutorial, Satuan Aktivitas Tutorial, Rancangan Evaluasi yang memuat masalah-masalah matematika, dan Lembar Kerja Mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis masalah dapat mendorong mahasiswa berperan aktif dalam mengonstruksi pemahamannya, dan dalam menyelesaikan masalah-masalah matematika secara mandiri. Sikap berwawasan maritim yaitu tekun, pantang menyerah, percaya diri dalam situasi yang tidak biasa, dan keingintahuan yang besar dapat dikembangkan mahasiswa melalui belajar menyelesaikan soal matematika yang bersifat pemecahan masalah. Kondisi tutorial demikian mendorong mahasiswa memiliki rata-rata hasil belajar sebesar 85,92 (skala 0-100).

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Additional Information (ID): L0068-19.pdf
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, masalah matematika, pembelajaran berbasis masalah,sikap berwawasan maritim
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 374.4 Distance Education (Pendidikan Jarak Jauh)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 378.175 Distance Education (pendidikan jarak jauh)
Divisions: Koleksi Digital > Artikel Pendidikan Terbuka Jarak Jauh
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 22 Aug 2019 09:50
Last Modified: 22 Aug 2019 09:50
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8625

Actions (login required)

View Item View Item