Inovasi Komunikasi Antara Guru dan Orang Tua dalam Pembelajaran Digital

Amini, Mukti (2019) Inovasi Komunikasi Antara Guru dan Orang Tua dalam Pembelajaran Digital. In: Pembelajaran di Era Digital. Universitas Terbuka, Tangerang Selatan, pp. 155-165. ISBN 978-602-392-742-5

[img]
Preview
Text
Mukti. Inovasi Komunikasi. Buku Pembelajaran di Era Digital.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB) | Preview

Abstract

Paradigma pembelajaran pada era digital telah mengalami perkembangan sangat pesat, yang menuntut pihak guru maupun orang tua menyesuaikan dengan paradigma baru tersebut. Berbagai informasi sangat mudah didapat melalui perkembangan teknologi informatika terkini, ibaratnya tinggal menggerakkan jari. Guru atau orang tua tidak lagi memegang peranan sebagai pemeran utama yang mendidik dan mengajarkan materi pada anak, tetapi lebih kepada memimpin dan menfasilitasi anak untuk membangun pengetahuannya sendiri. Termasuk dalam hal ini adalah perubahan dalam pola komunikasi antara guru dengan orang tua, tidak lagi hanya dilakukan seperti dulu dengan bertemu langsung atau surat. Komunikasi tersebut sekarang banyak dibantu dengan perkembangan teknologi. Guru dapat memanfaatkan berbagai perkembangan tersebut untuk memudahkan komunikasinya dengan para orang tua agar ikut membimbing anaknya selama di rumah. Tulisan ini akan membahas tentang pembelajaran digital, karakteristik anak di era digital, peran guru di era digital dan inovasi pembelajaran digital dalam berkomunikasi dengan orang tua.

Item Type: Book Section
Additional Information (ID): Mukti. Inovasi Komunikasi. Buku Pembelajaran di Era Digital.pdf
Uncontrolled Keywords: pembelajaran digital, anak era digital, komunikasi guru dengan orang tua
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu)
Divisions: Koleksi Digital > Artikel Pendidikan Terbuka Jarak Jauh
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 07 Oct 2020 01:51
Last Modified: 07 Oct 2020 03:21
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/9089

Actions (login required)

View Item View Item