Pengembangan Desain Pembelajaran dengan Prinsip Belajar Bermakna dan Discovery Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika

Andriani, (2017) Pengembangan Desain Pembelajaran dengan Prinsip Belajar Bermakna dan Discovery Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika. Masters thesis, Universitas Terbuka.

[img] Text
43098.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (13MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk desain pembelajaran dalam bentuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang didukung oleh Lembar Kerja Siswa (LKS) pada materi bangun datar dengan didasari oleh prinsip belajar bermakna dan discovery learning yang valid, praktis, dan efisien untuk meningkatkan hasil belajar Matematika. Penelitian ini melibatkan sembilan siswa untuk uji coba terbatas dan dua kelas untuk uji coba pengernbangan yang dilaksanakan di SMPN 3 Sumbawa Besar. Instrumen yang digunakan antara lain lembar validasi ahli sebagai alat untuk uji validasi, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, angket penilaian guru dan angket respon siswa untuk uji kepraktisan, serta tes hasil belajar untuk uji keefektifan. Desain pembelajaran dikatakan valid jika hasil penilaian para ahli minimal berkritena baik. Desain pembelajaran dikatakan praktis jika hasil penilaian guru, respon siswa, dan observasi keterlaksanaan pembelajaran, masing-masing minimal berkriteria baik. Perangkat pembelajaran dikatakan efektif jika banyaknya siswa mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) pada tes hasil belajar Matematika minimal mencapai 75%. Pengembangan desain pembelajaran ini telah melewati beberapa tahap, yaitu validasi ahli, uji coba terbatas, dan uji coba lapangan sehingga menghasilkan produk final. Saran dan masukan yang diperoleh pada setiap tahap digunakan untuk merevisi dan menyempurnakan produk. Berdasarkan analisis hasil dari lembar validasi ahli, kevalidan produk berada pada kriteria sangat baik dengan skor rata-rata 84,33 untuk RPP dan skor rata-rata 83 untuk LKS. Hasil analisis lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran menunjukkan bahwa keterlaksanaan pembelajaran mencapai 93,3%, termasuk kriteria sangat baik. Kepraktisan berdasarkan penilaian guru dengan skor rata-rata 88 dan 50,7 untuk angket respon siswa, termasuk kriteria sangat baik. Pada analisis hasil tes belajar Matematika, siswa yang mencapai nilai KKM sebesar 82,05% yang menunjukan produk telah memenuhi kriteria efektif.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information (ID): 43098.pdf
Uncontrolled Keywords: pengembangan, desain, development, instructional design, meaningful learning and discovery learning
Subjects: 300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371 Educational Institutions, Schools and Their Activities (Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.01 Public Schools (Sekolah Negeri)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 371.36 Project Methods (Metode Pengajaran Tertentu, Metode Pembelajaran Tertentu)
300 Social Science > 370-379 Education (Pendidikan) > 373.236 Lower Level Secondary School (Sekolah Menengah Pertama, SMP)
500 Natural Science and Mathematics > 510-519 Mathematics (Matematika) > 510 Mathematics/Matematika
500 Natural Science and Mathematics > 510-519 Mathematics (Matematika)
500 Natural Science and Mathematics > 510-519 Mathematics (Matematika) > 510.72 Research Methods of Mathematics/Metode Riset Penelitian Matematika
Divisions: Tugas Akhir Program Magister (TAPM) > Magister Pendidikan Matematika
Depositing User: CR Cherrie Rachman
Date Deposited: 13 May 2019 02:07
Last Modified: 16 May 2019 06:27
URI: http://repository.ut.ac.id/id/eprint/8355

Actions (login required)

View Item View Item